Roadshow PAPERA ke Lima Daerah, Ciptakan Dukungan Terhadap Prabowo Semakin Massif di Tanah Air

Rabu, 8 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta,Info7.id | Pedagang Pejuang Indonesia Raya (PAPERA) semakin mendapat dukungan dari masyarakat, terutama dari kalangan lintas pedagang. Kondisi tersebut menjadikan PAPERA semakin massif menggelarkan deklarasi di berbagai wilayah Indonesia, Rabu (08/03/2023)

Dalam sepekan terakhir, Ketua Dewan Pembina DPP PAPERA Sudaryono dengan didampingi oleh Ketua Umum PAPERA Don Muzakir telahb dan terus melakukan roadshow di lima Kabupaten di Provinsi Jawa Barat.

Kunjungan PAPERA tersebut meliputi Kabupaten Sumedang, Majalengka, Kota Tasikmalaya, Kabupaten Tasikmalaya hingga Ciamis.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain menghadiri deklarasi PAPERA di lima daerah tersebut, Ketua Dewan Pembina beserta jajaran DPP PAPERA juga semakin gencar memperkuat gerakan mendukung Prabowo Subianto sebagai presiden RI 2024 yang menyasari suara pemilih pilpres. Strategi menguasai suara tersebut dilakukan di antaranya melalui jaring aspirasi dan kunjungan langsung ke pasar-pasar di berbagai wilayah.

Ketua Dewan Pmebina DPP PAPERA, Sudaryono menyampaikan kunjungan ke beberapa daerah di Jawa Barat dalam rangka menghadiri undangan komunitas pedagang untuk melakukan deklarasi dan beragabung dengan PAPERA di wilayah masing-masing.

Baca Juga :  Polsek Neglasari Amankan Dua Pelaku Pembacokan Dalam Tawuran Remaja

“Gerakan pedagang di PAPERA ini merupakan gerakan grassroot masyarakat sebagai bagian gelombang dukungan terhadap bapak Prabowo Subianto. Gerakan ini, terus berlanjut ke berbagai daerah lainnya se-Indonesia untuk menghadiri undangan pedagang melakukan deklarasi mendukung Prabowo Subianto,” terang Mas Dar sapaan akrabnya.

Sudaryono melanjutkan, sosok Prabowo Subianto di kalangan pedagang pasar sangat dikenal karena memiliki visi perjuangan ekonomi kerakyatan sejak lama hingga masa kini.

“Pak Prabowo dan kalangan pedagang pasar adalah entitas yang tak terpisahkan. Beliau lama memimpin organisasi pasar. Jadi tidak heran apabila animo dan antusias masyarakat hari ini menyatakan dukungan massif se-Indonesia,” bebernya.

Sementara itu, Ketua Umum DPP PAPERA, Don Muzakir menyampaikan gerakan PAPERA telah mengakar kuat di semua titik pasar. Gerakan PAPERA telah massif beroperasi di daerah-daerah se-Indonesia.

“Sesuai arahan Ketua Dewan Pembina bapak Sudaryono, kami fokus melakukan penggalangan lintas pedagang dan juga aktif melakukan kunjungan ke pasar-pasar di berbagai daerah,” terangnya.

Baca Juga :  PJ Gubernur Banten Raih Penghargaan dari Kementerian Desa

Don Muzakir menambahkan kunjungan DPP PAPERA ke berbagai pasar merupakan agenda rutin PAPERA sebagai metode penjaringan aspirasi masyarakat dan lintas pedagang di tanah air.

“Berdialog dengan masuk ke pasar-pasar sudah menjadi agenda wajib kami kalau ke daerah-daerah. Kami membangun komunikasi yang baik dengan pedagang untuk mengetahui kondisi dan aspirasi pedagang,” tambahnya.

Selanjutnya, Don Muzakir meminta kader PAPERA se-Indonesia agar terus bergerak dan terus merapatkan barisan yang solid serta militan dalam memenangkan Prabowo Subianto pada pilpres 2024 yang semakin dekat.

“PAPERA akan terus bergerak fokus menggalang kekuatan pedagang. Hal ini, sebagai bukti bahwa pedagang saat ini sudah peduli terhadap situasi politik dan akan memperjuangkan figur pro ekonomi kerakyatan, yakni bapak Prabowo Subianto. Ia adalah sosok satu-satunya yang potensial dalam melanjutkan program pembangunan nasional Presiden Joko Widodo,” tutup Don Muzakir.

(Red)

Berita Terkait

Tia Rahmania Menang Gugatan Pileg: Terima Kasih PN Jakpus
Dua Pendukung Paslon 01 Ditangkap, Diduga Bagi-Bagi Uang Jelang PSU Serang
Menjelang PSU Serang, Polda Banten Intensifkan Patroli Skala Besar di Titik Rawan
Polda Banten Tegaskan Netralitas Polri Jelang PSU Pilkada Kabupaten Serang
Pemilihan Suara Ulang Kabupaten Serang Digelar 19 April: Momentum Koreksi Demokrasi
Skandal di Tangerang: Dugaan Manipulasi Jabatan Bikin Heboh!
Skandal Seleksi Calon Sekda: Aktivis Desak Soma Atmaja Dicoret!
Inuar Gumay.SH Ucapkan Selamat Kepada Maesyal-Intan Unggul Di Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati Tangerang.
Berita ini 13 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 12:38 WIB

Tia Rahmania Menang Gugatan Pileg: Terima Kasih PN Jakpus

Jumat, 18 April 2025 - 21:51 WIB

Dua Pendukung Paslon 01 Ditangkap, Diduga Bagi-Bagi Uang Jelang PSU Serang

Kamis, 17 April 2025 - 00:23 WIB

Menjelang PSU Serang, Polda Banten Intensifkan Patroli Skala Besar di Titik Rawan

Rabu, 16 April 2025 - 17:35 WIB

Polda Banten Tegaskan Netralitas Polri Jelang PSU Pilkada Kabupaten Serang

Rabu, 16 April 2025 - 00:22 WIB

Pemilihan Suara Ulang Kabupaten Serang Digelar 19 April: Momentum Koreksi Demokrasi

Berita Terbaru

Politik

Tia Rahmania Menang Gugatan Pileg: Terima Kasih PN Jakpus

Minggu, 20 Apr 2025 - 12:38 WIB