Pemerintah Kecamatan Cikembar Gelar Program “Sukabumi Nyaah ka Indung”, Salurkan 50 Paket Sembako untuk Lansia dan Kaum Dhuafa

Senin, 29 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INFO7.ID | SUKABUMI – Pemerintah Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, melaksanakan kegiatan sosial dalam rangka mendukung program unggulan “Sukabumi Nyaah ka Indung”. Kegiatan ini diwujudkan dengan penyaluran 50 paket sembako bagi puluhan lansia dan kaum dhuafa di wilayah Kecamatan Cikembar, Senin (29/9/2025).

Dalam pelaksanaannya, Pemerintah Kecamatan Cikembar berkolaborasi dengan Winakara Foundation sebagai sponsor utama. Paket sembako tersebut disalurkan ke lima desa di Kecamatan Cikembar.

Plt Camat Cikembar, Lenni Nurliah, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk implementasi program prioritas Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi terpilih.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Hari ini kami melaksanakan program Sukabumi Nyaah ka Indung dengan memberikan bantuan sembako kepada 50 lansia, baik laki-laki maupun perempuan. Alhamdulillah kegiatan ini dapat terlaksana berkat dukungan Winakara Foundation,” ujar Lenni.

Baca Juga :  Polisi Tetapkan Tersangka Ibu Tiri Aniaya Anak di Tangerang

Lenni menambahkan, kolaborasi dengan berbagai pihak menjadi kunci dalam menyukseskan program pemerintah. Ia menilai Winakara Foundation telah banyak membantu Kecamatan Cikembar, mulai dari penanganan balita hidrosefalus hingga renovasi rumah tidak layak huni.

“Atas nama pemerintah kecamatan, kami menyampaikan terima kasih kepada Winakara Foundation. Semoga sinergi ini terus terjalin, sehingga dapat membantu mengurangi kerawanan sosial di Kabupaten Sukabumi, khususnya di Kecamatan Cikembar,” imbuhnya.

Sementara itu, perwakilan Winakara Foundation, Revin Ramadhani, mengatakan bahwa pihaknya merasa bangga dapat bersinergi dengan pemerintah dalam menyalurkan bantuan sosial.

Baca Juga :  Imbas Tauran di Flyover Pasar Rebo, Tangan Seorang Pelajar Putus Akibat Sabetan Senjata Tajam

“Sebanyak 50 paket sembako kami salurkan ke lima desa di Kecamatan Cikembar. Harapannya, kerjasama ini bisa terus berlanjut dan semakin melibatkan komunitas-komunitas di Sukabumi untuk bersama-sama berkontribusi kepada masyarakat yang membutuhkan,” ungkap Revin.

Kegiatan yang turut disaksikan langsung oleh Ketua TP PKK kab Sukabumi, istri dari Bupati Sukabumi dalam agenda Bina Wilayah ini berjalan lancar. Pihak kecamatan berharap, sinergi dengan berbagai elemen dapat terus diperkuat guna mewujudkan Kabupaten Sukabumi yang lebih sejahtera dan “mubarokah”.

Berita Terkait

Kodim 0607/Kota Sukabumi Gelar Upacara HUT TNI ke-80, Dandim: TNI Dilahirkan oleh Rakyat dan untuk Rakyat
‎RS Betha Medika Gelar Health Talk dan Skrining Kesehatan Gratis di HUT ke-42 Paroki Santo Fransiskus Asisi Cibadak‎
SK KNPI Kota Sukabumi Habis, Publik Pertanyakan Arah Kepemudaan: “KNPI Seolah Mati Suri”
K.H. Encep Hadiana Lepas Santri Putri Assalam Berlaga di Piala Raja Hamengku Buwono X 2025
‎Warga Sungapan Korban Bencana Masih Tinggal Menumpang, Harapkan Janji Hunian Baru Segera Direalisasikan
Petani Desa Bojong Keluhkan Irigasi Rusak, Siapkan Gotong Royong Antisipasi Musim Hujan
‎Bhabinkamtibmas Nagrak Tinjau Rumah Tidak Layak Huni Milik Warga Balekambang‎
Internalisasi Pancasila dan Bela Negara Didorong Perkuat Kinerja ASN
Berita ini 52 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 5 Oktober 2025 - 15:50 WIB

Kodim 0607/Kota Sukabumi Gelar Upacara HUT TNI ke-80, Dandim: TNI Dilahirkan oleh Rakyat dan untuk Rakyat

Minggu, 5 Oktober 2025 - 12:15 WIB

‎RS Betha Medika Gelar Health Talk dan Skrining Kesehatan Gratis di HUT ke-42 Paroki Santo Fransiskus Asisi Cibadak‎

Minggu, 5 Oktober 2025 - 10:26 WIB

SK KNPI Kota Sukabumi Habis, Publik Pertanyakan Arah Kepemudaan: “KNPI Seolah Mati Suri”

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 10:50 WIB

K.H. Encep Hadiana Lepas Santri Putri Assalam Berlaga di Piala Raja Hamengku Buwono X 2025

Rabu, 1 Oktober 2025 - 19:33 WIB

‎Warga Sungapan Korban Bencana Masih Tinggal Menumpang, Harapkan Janji Hunian Baru Segera Direalisasikan

Berita Terbaru

Hukum dan Kriminal

Parkiran Transporter di Sindang Jaya Diduga Jadi Lokasi Solar Oplosan

Minggu, 5 Okt 2025 - 23:18 WIB